Kapanlagi.com - Salah satu legenda hidup musik Indonesia, Iwan Fals ikut melayat sahabatnya, Franky Sahilatua di rumah duka. Iwan memang diketahui sering bernyanyi bareng almarhum semasa hidupnya. Apa yang dialami oleh Franky, menurut Iwan sudah menjadi suratan takdir"Ya apa yah ini terbaik buat dia. Lama sakitnya kan kita tahu. Yah kehilangan lah sosok Franky yang begitu mobile, begitu enerjik, teman-temannya banyak di mana-mana. Rohnya gairah berkaryanya luar biasa setiap ada moment kejadian seperti apa dijadiin lagu oleh dia. Ini yang terbaik buat dia, sudah banyak lagu-lagunya seperti Musim Bunga, Kemesraan, Impian Di bawah Tiang Bendera, banyak lagu-lagu yang dia buatkan menemani hari-hari kita itu," ujar Iwan Fals ditemui di rumah duka di Jalan WR Supratman, Rt 005/02, Rengas, Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan, Rabu (20/4).
Pelantun lagu Bento ini pun mengenal sosok Franky yang telah lama dikenalnya sebagai musisi yang bersahaja. "Dia orang yang bersahaja, senyum sama semua orang selalu memberikan semangat kepada teman-temannya yang lain. Ya pokoknya, orangnya baik lah, baik banget," ungkap Iwan.
Lalu, ada pesan yang disampaikan Iwan kepada sahabatnya itu? "Franky, selama jalan!!, teriak Iwan. (kpl/adt/sjw)
Sumber : kapanlagi.com
Pelantun lagu Bento ini pun mengenal sosok Franky yang telah lama dikenalnya sebagai musisi yang bersahaja. "Dia orang yang bersahaja, senyum sama semua orang selalu memberikan semangat kepada teman-temannya yang lain. Ya pokoknya, orangnya baik lah, baik banget," ungkap Iwan.
Lalu, ada pesan yang disampaikan Iwan kepada sahabatnya itu? "Franky, selama jalan!!, teriak Iwan. (kpl/adt/sjw)
Sumber : kapanlagi.com